Tips Perawatan, Mencegah dan Mengatasi Karat Pada Mobil

Konten [Tampil]

Karat atau korosi merupakan suatu penyakit yang umumnya terjadi pada body mobil yang sering terkena air dan terpapar panas cahaya matahari dalam waktu yang lama, karat ini menyerang pada bagian plat atau bagian mobil yang terbuat dari seng atau besi. Karat ini akan memakan body mobil sedikit demi sedikit sehingga menjadi keropos dan rapuh. Proses terbentuknya karat sendiri adalah sebuah proses alamiah dan tidak bisa kita hindari. Yang dapat kita lakukan adalah memberikan perhatian lebih dalam mencegah proses terjadinya karat tersebut. 


Mencegah dan Mengatasi Karat Pada Mobil

Mencegah dan Mengatasi Karat Pada Mobil


Berikut ini adalah tips yang perlu anda ketahui untuk merawat mobil agar terjauh dari bahaya karat :


1. Titik Rawan.

Pemicu timbulnya karat ini umumnya diakibatkan oleh kesalahan pemilik dalam merawat mobilnya. Contoh, ketika mencuci mobil tentunya ada air yang menggenang di mana posisinya sulit atau tidak terlihat, air ini akan mengendap lama di bagian bodi mobil tersebut.  Selain hal tersebut, membiarkan mobil terlalu lama dalam keadaan kotor setelah terkena hujan, juga dapat menyebabkan terjadinya karat. Bagian yang sering terlewatkan dan sulit untuk dilakukan pengecekan adalah seperti bagian body yang tertutup karet atau karpet, seperti celah body, bagian bawah/ sparkboard, lantai, engsel pintu dan jika mobil menggunakan roof rack, bagian mobil yang tertutupi atau dijepit mounting juga menjadi titik rawan terkena karat.


2. Antisipasi Awal.

JIka Anda mendapati ada bagian mobil yang terkena karat, sebaiknya Anda langsung melakukan perbaikan dengan mengeringkan body mobil tersebut dan menutup bagian yang terkena karat tersebut dengan dempul atau flinkote. Dan bila sudah terlanjut keropos, bagian yang terkena karat tersebut harus di las dan di lakukan penggantian. Sebaiknya hal ini dilakukan di bengkel body repair, karena bengkel lebih tahu solusinya dan tentunnya lebih rapi dalam pengerjaannya. Untuk bagian yang hanya terkena sedikit karat mungkin Anda masih dapat mengatasinya sendiri, karena saat ini sudah banyak ijual di pasaran berupa cat dalam kemasan botol kecil seperti cat kuku yang memang khusus untuk melapisi bodi mobil yang terkena karat pada area kecil agar tidak melebar.


3. Finishing Akhir.

Setelah selesai melakukan pengelasan, plat baru dilapisi dengan anti karat, Pengerjaannya akan memakan waktu 2 minggu hingga 3 minggu, tergantung dari tingkat kesulitan dan kerusakan body tersebut. Untuk perbaikan umumnya setiap bengkel memiliki tarif perbaikan yang berbeda-beda.


4. Mulai Dari Anda Sendiri.

Untuk mengatasi karat pada mobil Anda, Anda bisa menggunakan menggunakan produk antikarat yang sudah beredar banyak di pasaran, khususnya di toko-toko yang menjual cat khusus mobil. Pada umumnya untuk bengkel-bengkel body repair masih mempergunakan beberapa produk antikarat khusus yang laris di pasaran dengan sistem coating atau pelapisan. Produk antikarat lainnya juga ada yang menggunakan sistem elektronik, namun untuk lebih efektif sebaiknya hal tersebut ditanyakan terlebih dahulu kepada bengkel body repair.


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak