Pengen Punya Kartu Kredit? Ini Cara Pengajuan dan Syarat Kartu Kredit Bank Danamon

Konten [Tampil]

Bisa memiliki kartu kredit adalah hal yang sangat menyenangkan bagi sebagian besar orang. Karena mereka bisa berbelanja sesuka hati dan membayarnya dengan cara diangsur. Namun sayangnya tidak semua orang bisa memiliki kartu kredit tersebut.

Alasannya adalah karena tidak semua orang tahu bagaimana syarat untuk mengajukan kartu kredit tersebut. Sehingga ketika ingin mengajukannya, langsung ditolak. Maka dari itu kali ini kami berikan informasi cara pengajuan dan persyaratannya di bawah ini:

Cara Mengajukan Kartu Kredit Danamon

Cara Pengajuan dan Syarat Kartu Kredit Bank Danamon


  1. Pertama yaitu dengan mengunjungi situs Bank Danamon yang mengurus kartu kredit di www.danamon.co.id/id/Personal/KartuTransaksi/Kartu-Kredit.
  2. Kemudian pilih salah satu kartu kredit yang Anda inginkan, sesuai dengan kemampuan keuangan Anda.
  3. Lalu pilih Selengkapnya, kemudian pilih Ajukan Sekarang.
  4. Di sini isilah formulir aplikasi kartu kredit yang muncul.
  5. Setelah itu Anda harus centang bagian persetujuan syarat dan ketentuan, kemudian pilih Kirim Sekarang.
  6. Pihak Danamon nantinya akan mengirimkan notifikasi ke email Anda.
  7. Setelah itu pilih status Anda sebagai nasabah atau non nasabah di laman email dari Danamon.
  8. Selanjutnya lengkapi formulir yang muncul, kemudian pilih Kirim Sekarang.
  9. Nantinya bank Danamon akan menghubungi Anda dalam 3-5 hari kerja. Dalam hal ini pastikan jika no handphone Anda selalu dalam keadaan aktif.

Syarat Pengajuan Kartu Kredit Danamon

  1. Usia pemegang kartu kredit itu minimal 21 tahun.
  2. Usia pemegang kartu kredit tambahan juga minimal 17 tahun.
  3. Fotokopi KTP maupun Paspor.
  4. Fotokopi NPWP, apabila limit kartu kredit sudah mencapai Rp50 juta.
  5. Fotokopi kartu kredit lain.
  6. Bagi karyawan, maka harus Anda harus memberikan slip gaji atau mutasi rekening selama tiga bulan terakhir.
  7. Bagi pengusaha, maka harus ada SPT, rekening tabungan selama tiga bulan terakhir juga.
  8. Namun bagi kalangan profesional harus menyertakan surat izin praktik.

Kartu Kredit Danamon terdiri dari;

  • Kartu Kredit Danamon Mastercard Platinum
  • Kartu Kredit Danamon Infinite
  • Kartu Kredit Danamon World
  • Kartu Kredit Danamon World Business
  • Kartu Kredit Danamon World Elite

Jadi seperti itulah syarat dan cara pengajuan kartu kredit Bank Danamon. Dengan memahaminya, diharapkan bisa membantu Anda untuk mendapatkan kartu kredit sesuai kebutuhan sehari-hari selama ini.

 


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak