Cara Setting Video Youtube Dengan Target Penonton Luar Negeri

Konten [Tampil]
Cara Setting Video Youtube Dengan Target Penonton Luar Negeri ini mungkin di antara teman-teman sudah ada yang tahu caranya. Nah kali ini saya akan mengajak kalian yang belum tahu caranya, kita akan belajar sama-sama untuk melakukan setting Video Youtube Dengan Target Luar Negeri. Saya sebut belajar karena saya juga masih noob, belum lama mempraktekannya, dan belum terlihat hasilnya.

Tapi sebelumnya, saya ucapkan terima kasih untuk bang Den JC, melalui channel youtubenya  yang sudah membagikan Cara Setting Video Youtube Dengan Target Penonton Luar Negeri ini.

Setting Video Youtube

Baca juga: Cara Agar Youtube Lebih Aman Ditonton Anak Anak

Tujuan Mentarget Penonton Youtube dari Luar Negeri 

Setting Video Youtube Dengan Target Penonton dari Luar Negeri ini diperlukan tentunya agar video kita banyak ditonton oleh bule, dan seperti yang kita tau,  CPC dan CPM dengan target bule itu nilainya jauh lebih besar dibandingkan dengan CPC dan CPM target lokal. Ada yang mengatakan bisa mencapai 15 kali lipat, keren kan.

Cara Setting Video Youtube Dengan Target Luar Negeri

Oke kita mulai saja belajarnya,

1. Pada channel youtube kalian, klik pada gambar profil di pojok kanan atas, masuklah ke youtube studio.

target penonton luar negeri



2. Ketika sudah masuk ke youtube studio, pilih subtittle pada bidang sebelah kiri di bawah nama channel youtube kalian

target penonton youtube luar negeri


3. Jika video kalian berbahasa Indonesia, atau narasi video menggunakan bahasa Indonesia, kalian bisa mengisi subtittle dengan bahasa Indonesia terlebih dahulu. Kebetulan video yang saya gunakan sebagai contoh narasinya berbahasa Inggris, jadi saya ketik ulang subtittle-nya dalam bahasa Inggris. Simpan, jika sudah selesai mengisi subtittle. Subtittle ini nantinya akan kita gunakan sebagai bahasa utama saat akan menterjemahkan ke berbagai bahasa lain.

target penonton youtube bule


4.  Tambahkan sebanyak mungkin bahasa untuk menjaring sebanyak-banyaknya penonton dari luar negeri, utamakan negara-negara yang memiliki CPC dan CPM yang tinggi, biasanya dari Eropa dan Amerika Serikat, Sebenarnya Australia juga termasuk, namun karena sama-sama menggunakan bahasa Inggris, tidak perlu ditambahkan. Video di channel saya rata-rata menggunakan 15 hingga 20 bahasa asing.

menarik penonton bule


5. Untuk lingkaran merah adalah subtittle yang akan digunakan pada sepanjang video berlangsung, Sedangkan lingkaran hijau adalah alih bahasa pada bagian judul dan deskripsi video. Sebaiknya kalian isi semuanya, agar SEOnya lebih bagus lagi. Contoh pada skrinsut, untuk subtittle sebagian besar sudah saya isi, jadi keterangannya adalah "published" . Jika belum diisi, maka tertulis "Add"


youtube target bule


6. Oke, sekarang kita akan coba mengisi bagian judul dan deskripsi video, klik add pada tittle and description


mencari penonton bule


Sebagai contoh, saya pilih bahasa Jerman. Isilah masing-masing kolom dengan hasil terjemahan dari bahasa video yang digunakan. Saya menggunakan bing translator untuk menterjemahkan judul, dan google translate untuk menterjemahkan deskripsi video. Mengapa menggunakan 2 translator yang berbeda? jawabannya adalah agar kita tidak bolak balik copy paste saat menterjemahkan berbagai bahasa. Jika sudah selesai klik publish. Lakukan hal yang sama untuk terjemahan bahasa lainnya.

target penonton asing



7.  Lanjut kemudian kita mengisi pada bagian subtittle, caranya adalah sebagai berikut:


Pilih Create New Subtittle or CC


Pilih Auto Translate

Maka akan secara otomatis muncul terjemahan bahasa baru, lalu klik simpan


8. Gambar di bawah merupakan subtittle dari berbagai bahasa. Di video youtube sendiri sebenarnya sudah disediakan subtittle otomatis dari berbagai bahasa di dunia, tapi jika kita mengisi subtittle secara manual, maka search engine youtube akan mengcrawl isi subtittle yang kita buat. Hal yang sama tidak berlaku pada auto subtittle yang disediakan oleh youtube.

setting video youtube bule


9. Pada tulisan "auto translate" itu merupakan fitur yang disediakan oleh youtube, sedangkan pilihan berbagai bahasa di atasnya adalah hasil dari subtittle yang sudah kita buat secara manual.

mentargetkan penonton bule


Sampai di sini sudah pada paham ya caranya, nah, di lain kesempatan kita akan belajar bersama sama membuat video dengan narasi atau pengisi suara menggunakan bahasa Inggris yang 90% look like real human. Yang pasti bukan suaranya mbak google yang bikin auto dislike 😁

Oh iya, di bawah ini adalah salah satu contoh video yang saya buat dan mengggunakan narasi bahasa Inggris. Juga sebagai contoh penggunaan subtittlle seperti yang telah kita pelajari bersama di atas.


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak