Jangan Pernah Membeli Ketika Anda Ditawari Promo Tebus Murah Indomaret Alfamart

Konten [Tampil]
Sekilas Anda melihat judul artikel ini terkesan provokatif. Ya, saya memang sedang memprovokasi Anda untuk tidak membeli produk yang sedang dipromosikan sebagai "produk tebus murah" di Indomaret maupun Alfamart. Lho, tujuannya apa? Anda tidak akan mendapatkan jawabannya hingga membaca artikel ini hingga selesai.

promo tebus murah indomaret
Foto via giladiskon


Promo Tebus Murah

Promo tebus murah merupakan promo yang sedang dijalankan oleh merchant atau supplier di Indomaret/ Alfamart. Saya yakin Anda pasti pernah ditawarkan promo tebus murah ini oleh kasir Indomaret/ Alfamart, kurang lebihnya seperti ini
Karena Bapak telah berbelanja lebih dari 60 ribu untuk produk Unilover, maka Bapak berhak untuk atas promo tebus murah, beli minyak goreng Tropicul seliter hanya seribu rupiah saja, tapi jika Bapak tidak berkenan untuk membelinya, bolehkah saya yang membelinya pak?
Jika kasir sudah meminta ijin kepada Anda, saya sarankan Anda mengijinkan kasir untuk membelinya. Alasannya kenapa? yuk kita lanjutkan di bawah.


Melihat dari kaca mata pegawai Indomaret/ Alfamart

Kok kacamata pegawai Indomaret/ Alfmart? lha kalo pegawainya gak pakai kacamata bagaimana? Maksudnya begini, kita harus bisa melihat dari sisi sudut pandang pegawai Indomaret/ Alfamart.

Dengan gaji yang tidak seberapa besar dan beban kerja yang lumayan berat, mereka bertanggung jawab penuh terhadap barang-barang display yang dijual. Artnya setiap kehilangan barang-barang jualan tersebut, mereka akan menggantinya dengan dipotong dari gaji mereka.

Anda para copet, kutil, dan emak-emak yang hobi njepit susu dus di dalam s3-lang-ka-ngan, jangan pernah berpikir, dengan ngutil barang dari Indomaret lantas Anda berpikir, Anda sedang merampok orang kaya pemilik gerai waralaba tersebut. Salah ! yang sedang Anda rampok adalah orang kecil yang sama sama mencari makan dengan susah, sama seperti Anda !!

Okay kita balik lagi ke promo tebus murah...

Tujuan kasir membeli barang promo tebus murah

Saya akan bocorkan mengapa kasir Indomaret/ Alfamart membeli barang promo tebus murah. Jadi gini, dengan membeli promo tebus murah, mereka akan mendapatkan barang dengan harga yang memang sangat murah. Mereka akan kumpulkan barang-barang promo tebus murah tersebut, lalu menjualnya ke toko atau tempat kulakan yang bersedia menampung barang tersebut.

Nah, dari penjualan tersebut mereka dapat uang kan? Uang itu akan mereka gunakan untuk mengganti kerugian dari barang-barang jualan yang hilang karena dikutil oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab.

Jadi ketika Anda ditawarkan untuk membeli barang promo tebus murah, sampaikanlah;

Terima kasih mbak atas penawarannya, itu buat mbak saja,... Oya mbak, boleh saya minta nomer WA-nya....? 
Kediri, Penghujung Mei 2020


Ingin mencari lowongan Indomaret, coba di sini




Baca juga:
Melamar kerja, tahapan tes dan kumpulan soal tes masuk Indomaret Alfamart 2020
Jangan Pernah Membeli Ketika Anda Ditawari Promo Tebus Murah Indomaret Alfamart

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak